JoMan Janji Kawal Sampai Mafia Tes PCR Covid-19 Dihukum Mati

JoMan Janji Kawal Sampai Mafia Tes PCR Covid-19 Dihukum Mati - GenPI.co
JoMan Janji Kawal Sampai Mafia Tes PCR Covid-19 Dihukum Mati. (Foto: Elements Envato)

GenPI.co - Ketua Jokowi Mania (JoMan), Immanuel Ebenezer geram dengan dugaan ada menteri di pemerintahan Presiden Jokowi terlibat mafia Tes PCR Covid-19.

Hal itu setelah sebuah majalah populer menampilkan dugaan ada menteri, politisi, dan konglomerat menjadi mafia pengadaan tes PCR covid-19 dan alat kesehatan.

Noel, sapaan akrabnya meminta menteri yang terlibat harus ditindak tegas.

BACA JUGA:  Bungkam Kritik Kebijakan Pandemi, Pemerintah Patut Dikasihani

Untuk itu, dirinya akan merilis nama nama pejabat  dan pengusaha terkait yang bertanggung jawab dengan mahalnya biaya tes PCR covid-19 1,5 tahun terakhir ini.

Nanti daftar nama menteri itu akan dirinya dibawa ke pihak berwajib.

BACA JUGA:  Dukungan ke Puan Maharani di Semarang, Bagaimana dengan Ganjar?

Hal itu agar ditindaklanjuti dugaan keterlibatan dalam mafia tes PCR covid-19

"Dari kepala sampai ekor harus tanggung jawab," katanya kepada GenPI.co, Senin (1/11).

BACA JUGA:  Tak Tegas Tangani Pandemi, Wibawa Pemerintah Makin Turun

Dia mengatakan, hukuman yang tegas dan berat harus diberikan kepada siapapun yang menjadi mafia di tengah pandemi covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya