Anggota DPR Wanti-wanti Andika Perkasa : Telat Bersikap, Fatal

Anggota DPR Wanti-wanti Andika Perkasa : Telat Bersikap, Fatal - GenPI.co
Anggota DPR Wanti-wanti Andika Perkasa : Telat Bersikap, Fatal - Jenderal Andika Perkasa. Foto: Mia Kamila/GenPI.co

GenPI.co - Anggota DPR Mardani Ali Sera blak-blakan menyoroti sosok Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa yang akan menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai pucuk tertinggi angkatan bersenjata Indonesia.

Meski demikian, dirinya mengingatkan bahwa seluruh lapisan masyarakat perlu mengawal komitmen Jenderal Andika Perkasa untuk tidak menyeret TNI masuk ke dalam ranah sipil.

"Karena, ke depan TNI menghadapi berbagai tantangan maupun tugas yang tidak ringan seperti membantu penanganan Covid-19 hingga dinamika Laut Natuna Utara," jelas Mardani Ali Sera kepada GenPI.co, Selasa (9/11).

BACA JUGA:  Air Rebusan Pare Khasiatnya Sangat Dahsyat, Cespleng Banget!

Tidak hanya itu, menurut Politikus PKS, Jenderal Andika juga harus mampu menjaga soliditas TNI sambil bersinergi dengan Polri.

"Terlebih lagi, isu TNA China yang disinyalir mengancam kedaulatan NKRI karena kuantitas dan kualitas mereka sebagai pekerja perlu juga menjadi perhatian dengan koordinasi lintas lembaga," ungkapnya.

Oleh sebab itu, dirinya mengimbau Jenderal Andika untuk menjaga seluruh tumpah darah Indonesia agar tidak melakukan kesalahan saat dirinya menjabat.

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Kemangi Campur Madu Dahsyat, Bikin Wanita Puas

"Telat bersikap, fatal atas keutuhan NKRI," ujarnya.

Meskipun banyak pengamat yang menilai bahwa kepeimpinan Jenderal Andika tidak akan mengubah apapun karena menjabat selama satu tahun, namun tidak bagi Mardani Ali Sera.

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Pandan Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Cespleng

"Kepemimpinan itu tidak perlu waktu lama. Setahun cukup bagi Jenderal Andika untuk bisa mewujudkan visinya membuat TNI semakin profesional," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
Sultan Ucapkan Selamat Kepada Prabowo-Gibran - JPNN.com

Sultan Ucapkan Selamat Kepada Prabowo-Gibran

Wakil Ketua DPD RI Sultan B Najamudin menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan capres dan cawapres terpilih Prabowo - Gibran seusai mendengarkan putusan MK.