Kata Jamiluddin Ritonga, Fungsi DPR RI Mandul Kalau Ini Terjadi

Kata Jamiluddin Ritonga, Fungsi DPR RI Mandul Kalau Ini Terjadi - GenPI.co
Pengamat komunikasi dan politik, Jamiluddin Ritonga, menilai bahwa fungsi dari DPR RI akan mandul kalau hal ini terjadi. Foto: ANTARA

GenPI.co - Pengamat komunikasi dan politik, Jamiluddin Ritonga, menilai fungsi DPR RI bakal mandul jika para anggotanya takut menggunakan hak fungsi pengawasan.

Hal itu usai Ketua Umum Partai Gerindra menegur anggota komisi I DPR RI fraksinya, Fadli Zon, soal banjir di Sintang, Kalimantan Barat.

"Itu akan berbahaya karena pengawasan terhadap eksekutif akan semakin tidak berjalan," ujar Jamiluddin kepada GenPI.co, Senin (15/11).

BACA JUGA:  Akibat Sindiran Fadli Zon Ke Jokowi, Gerindra Dinilai Ikut Campur

Akademisi dari Universitas Esa Unggul itu mengatakan, eksekutif dihawatirkan makin semena-semena bila pengawasan anggota DPR RI melemah.

"Eksekutif akan semakin mendikte parlemen dan menjadikannya sebagai lembaga stempel semata," lanjutnya.

BACA JUGA:  Fadli Zon Kembali Gahar, Teriak Tolak 3 Periode

Kalau itu yang terjadi, DPR RI di era reformasi akan kembali fungsinya seperti di era Orde Baru.

"Kalau seperti dulu, DPR RI hanya dijadikan lembaga untuk menyetujui semua kehendak eksekutif," jelasnya.

BACA JUGA:  Prabowo Turun Tangan Soal Fadli Zon, Relasi dengan Jokowi Disorot

Hal itu dinilai membahayakan kelangsungan demokrasi di tanah air.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya