Aneh bin Ajaib, Habib Rizieq Makin Bersinar Jelang Pilpres

Aneh bin Ajaib, Habib Rizieq Makin Bersinar Jelang Pilpres - GenPI.co
Ada hal aneh bin ajaib yang diungkap pengamat. Habib Rizieq dinilai makin bersinar jelang Pilpres 2024. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/wsj.

GenPI.co - Ada hal aneh bin ajaib yang diungkap pengamat. Habib Rizieq dinilai makin bersinar jelang Pilpres 2024.

Sosok Habib Rizieq Shihab dianggap seakan jadi bom waktu bagi pihak-pihak yang menzaliminya. 

Direktur Pusat Riset Politik Hukum dan Kebijakan Indonesia (PRPHKI), Saiful Anam membuka semua tabir itu.

BACA JUGA:  Ini Kabar Terbaru Habib Rizieq Shihab, Bakal Bebas di Tahun 2023

Dia mengatakan, fenomena Habib Rizieq adalah hal yang unik. Fenomenanya dianggap sangat tak biasa.

Habib Rizieq terlihat seperti sengaja disimpan atau ditenggelamkan jelang 2024 mendatang.

BACA JUGA:  Catat Nih, Habib Rizieq Ogah Dukung Prabowo di Pilpres 2024

"Saya kira bisa jadi yang bersangkutan sengaja ditenggelamkan jelang kontestasi 2024 mendatang. Yang bersangkutan bisa menjadi ancaman dalam kontestasi 2024 mendatang," ujar Saiful, Jumat (19/11).

Tapi strategi ini dianggap bisa berbalik. Pamor Habib Rizieq dinilai malah bisa kian meroket.

BACA JUGA:  Presiden Jokowi Lantik Musuh Habib Rizieq Jadi KASAD

"Semakin seseorang dibungkam, maka seperti halnya bom waktu yang sewaktu-waktu dapat meledak cepat atau lambat, saya kira hal tersebut bisa terjadi kepada HRS," pungkas Saiful.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya