Tegas, Coki Aritonang Disebut Bukan Levelnya Edy Rahmayadi

Tegas, Coki Aritonang Disebut Bukan Levelnya Edy Rahmayadi - GenPI.co
Sebuah pesan tegas terlontar, Coki Aritonang disebut bukan levelnya Edy Rahmayadi. (Foto: Foto: Finta Rahyuni/JPNN.com)

GenPI.co - Sebuah pesan tegas terlontar, Coki Aritonang disebut bukan levelnya Edy Rahmayadi.

Pernyataan itu diucapkan secara langsung oleh Kuasa hukum Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, Junirwan Kurnia.

Seperti diketahui, Edy Rahmayadi saat ini tengah dilaporkan oleh pelatih biliar Khoiruddin Aritonang alias Coki Aritonang.

BACA JUGA:  Kasus Edy Rahmayadi Jewer Coki Sudah di Polisi, Siap-siap!

Coki melaporkan Edy karena telah mempermalukan dirinya di hadapan banyak orang, dengan menjewernya karena tertidur dalam sebuah acara.

Laporan yang dilakukan oleh Coki dinilai Junirwan Kurnia sebagai sebuah hal yang sangat berlebihan.

BACA JUGA:  Ferdinand Hutahaean Semprot Pedas Edy Rahmayadi, Isinya Telak

Hal tersebut tak lepas dari status Edy yang merupakan pembina olahraga di Sumut, sedangkan Coki Aritonang selaku pelatih biliar.

Menurut pandangan Junirwan, seorang pembina sudah menganggap para atlet yang dibinanya seperti anak sendiri.

BACA JUGA:  DPD PDIP Sumut Bersuara Lantang, Edy Rahmayadi Dibilang Begini

"Itu kan seperti orang tua mendidik anak, lalu anak melaporkan orang tuanya, itu kurang baik, kan," ucap Junirwan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya