Polemik Ucapan Puan Maharani, Ganjar Ketiban Durian Runtuh

Polemik Ucapan Puan Maharani, Ganjar Ketiban Durian Runtuh - GenPI.co
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. FOTO: ANTARA/Aris Wasita

GenPI.co - Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul memberi tanggapan terkait pernyataan Ketua DPR RI Puan Maharani.

Seperti diketahui, Puan diduga kesal kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo karena tidak menyambut dirinya saat kunjungan di Jawa Tengah.

Menurut Adib, gaya yang diperlihatkan oleh anak dari Megawati Soekarnoputri tersebut egaliter dan tidak merakyat sehingga hal tersebut akan merugikan dirinya sendiri.

BACA JUGA:  Soal Formula E, Pernyataan Anies Menggelegar, Dengarkanlah

“Namanya ketua DPR, dia sebagai wakil rakyat, yasudah datang saja ketemu dengan rakyat. Tidak perlu disambut oleh gubernur segala,” ujar Adib kepada GenPI.co, Selasa (15/2).

Tidak hanya itu, menurut Adib sesuatu yang protokoler seperti itu tidak diperlukan lagi jika seorang pemimpin sudah merakyat.

BACA JUGA:  Kabar Duka, Artis Tewas Bunuh Diri Gegara Sepi Job

“Saya kira itu tidak akan jadi masalah. Ini saya kira yang justru menguatkan posisi Ganjar. Berbeda dengan Puan, Ganjar itu punya tipikal seperti Presiden Jokowi,” katanya.

Pasalnya, Adib menilai ada banyak kemiripan antara Ganjar dan Jokowi yang ditampilkan oleh orang nomor satu di Jawa Tengah itu.

BACA JUGA:  Pasar Kripto Cerah, Dogecoin Bintang Utama

“Dia turun ke bawah dan berkomunikasi. Ganjar tidak membutuhkan protokoler yang bertele-tele untuk turun ke bawah,” ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya