Ketua PA 212 Pastikan Orasi Massa, 6 Penista Agama Diburu

Ketua PA 212 Pastikan Orasi Massa, 6 Penista Agama Diburu - GenPI.co
Massa 212 saat demo di kantor Kementerian Agama terkait ucapan Yaqut Cholil Qoumas. FOTO: Chelsea/GenPI

GenPI.co - Ketua Umum Persaudaraan Alumni (PA) 212 Slamet Maarif membenarkan sejumlah ormas Islam akan menggelar aksi massa di depan Istana Negara.

Pentolan 212 itu mengatakan aksi tersebut akan digelar pada Jumat (25/3), dengan titik kumpul awal di Kawasan Patung Kuda Jakarta Pusat.

Slamet mengatakan, massa akan menuntut para penista agama segera ditangkap dan dipidana.

BACA JUGA:  Ketua PA 212 Meradang, Abraham Ben Moses Harap Waspada

"Yaqut, Ade Armando, Abu Janda, Deni Siregar, Guntur Romli, Soekmawati, dan lain-lain," kata Slamet kepada GenPI.co, Kamis (24/3).

Pentolan 212 itu meminta enam penista agama segera diproses kepolisian.

BACA JUGA:  Suara Lantang Eks Ketua PA 212 Menggelegar, Sebut Hukuman Allah

Slamet mengatakan, Aksi Bela Islam 2503 tersebut akan diikuti banyak ormas Islam.

Dirinya mempersilakan para ormas yang datang untuk mengibarkan bendera merah putih dan simbol ormas mereka.

"Ayo kembali putihkan Jakarta," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya