Arus Mudik Lebaran, Polda Metro Jaya Kerahkan 6000 Personel

Arus Mudik Lebaran, Polda Metro Jaya Kerahkan 6000 Personel - GenPI.co
Polda Metro Jaya Gelar Kesiapan Pengamanan Bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Foto: Theresia Agatha/GenPI.co

GenPI.co - Polda Metro Jaya telah berkoordinasi dengan seluruh jajarannya untuk pengamanan arus mudik Lebaran 2022. 

Karoops Polda Metro Jaya Kombes Pol Marsudianto mengatakan, adapun pengamanan yang akan dilakukan Polda Metro Jaya, yaitu sahur on the road dan arus mudik. 

"Personel yang akan kami libatkan nanti sebanyak 1530 orang dengan perincian 350 (Polda), 100 (BKO Pemda), dan 1080 (Jajaran Polres)," kata Kombes Pol Marsudianto, Kamis (31/3).

BACA JUGA:  Investasi Bodong Bos Baba Rafi Terkuak, Polda Metro Turun Tangan

Berbeda dengan sahur on the road, Kombes Pol Marsudianto menambahkan personel untuk operasi ketupat lebaran 2022.

"Untuk kegiatan ops ketupat dan antisipasi pelaksanaan kegiatan-kegiatan mudik, kami siapkan 6226 personel," jelasnya.

BACA JUGA:  Ucapan Kapolda Metro Jaya Fadil Imran Tegas soal Aksi PA 212

Ia menyebut, berbagai kalangan turut dilibatkan dalam pelaksanaan kegiatan tersebut. Di antaranya tim dari polda (3208 orang), jajaran polres (2325 orang), TNI (490 orang), pemda (455 orang), dan Jasa Marga (100 orang).

Marsudianto berharap nantinya keseluruhan personel bisa diandalkan untuk melakukan pengamanan mudik dan sahur secara maksimal. 

Sejumlah kendaraan akan dikerahkan untuk mendukung kelancaran pengamanan tersebut. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya