Tegas! DPR Minta IDI dan Dokter Terawan Berdamai Secepatnya

Tegas! DPR Minta IDI dan Dokter Terawan Berdamai Secepatnya - GenPI.co
Tegas! DPR Minta IDI dan Terawan Berdamai Secepatnya - Suasana rapat Komisi IX DPR RI dengan IDI. Foto: tangkapan layar DPR RI

GenPI.co - Komisi IX DPR RI meminta pengurus besar Ikatan Dokter Indonesia (IDI) segera menyelesaikan perseteruan dengan dokter Terawan Agus Putranto.

Hal ini disampaikan Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Nihayatul Wafirah dalam kesimpulan rapat dengan IDI pada Senin (4/4).

"Meminta PB IDI bersama-sama dengan Letjen TNI (purn) Prof. DR. dr Terawan Agus Putranto, Sp.Rad(K) untuk secepatnya menyelesaikan perbedaan pendapat terkait penerapan etika kedokteran," bunyi isi kesimpulan rapat, Senin (4/4).

BACA JUGA:  Dampak Pemecatan Dokter Terawan Terbongkar, IDI Bisa Tersudut

Dalam rapat tersebut, DPR juga meminta IDI untuk menyelesaikan permasalahannya dengan dr Terawan  secara internal dengan pendekatan kekeluargaan dan bermartabat.

Nihayatul Wafirah berharap apa yang menjadi pembahasan di dalam RDPU dapat membuat IDI menjadi lebih baik ke depan.

BACA JUGA:  Soal Pemecatan Dokter Terawan, Direktur LKAB: Jadi Catatan Buruk

Hal tersebut berkaitan dengan polemik dengan Terawan maupun perihal permasalahan di bidang kedokteran.

"Semoga dengan pertemuan ini akan memberikan jalan yang lebih baik untuk IDI dan untuk dunia kedokteran Indonesia," ujar Nihayatul.

BACA JUGA:  Kasus Dokter Terawan Dipecat IDI Berbuntut Panjang, Menkes Tegas

Seperti diketahui, pemecatan dokter Terawan dari IDI masih menjadi polemik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya