Mahfudz Sidiq Akui Masyarakat Tak Percaya dengan Parpol

Mahfudz Sidiq Akui Masyarakat Tak Percaya dengan Parpol - GenPI.co
Politikus Partai Gelora Mahfudz Siddiq. FOTO: Antara

GenPI.co - Politikus Partai Gelora Mahfudz Siddiq menilai masyarakat telah lama memiliki krisis kepercayaan terhadap parpol.

Oleh sebab itu, dirinya tidak heran dengan Indikator Politik Indonesia (IPI) yang menyatakan tingkat kepercayaan publik terhadap partai politik sangat rendah.

"Rendahnya kepercayaan publik terhadap partai politik memang terpotret sejak lama dalam beragam survey," ujar Mahfudz kepada GenPI.co, Selasa (5/4).

BACA JUGA:  Ribuan Mahasiswa Bakal Kepung Istana, Jokowi Siap-siap

Bahkan, dirinya juga mengakui bahwa belakangan ini tingkat kepercayaan makin turun.

"Menurut saya ini indikasi melemahnya fungsi cabang kekuasaan legislatif dihadapan eksekutif," tuturnya.

BACA JUGA:  Ucapan Ariel Noah Bisa Bikin Celine Evangelista Kelepek-kelepek

Selain itu, kata Mahfudz, menurutnya dominasi penguasaan partai politik di dalam lembaga eksekutif juga memberi pengaruh terhadap turunnya rasa percaya terhadap parpol.

"Terutama, dari fungsi kontrolnya. Sebab, kekuasaan eksekutif terlalu dominan atas legislatif," ucapnya.

BACA JUGA:  Sadis, Pentolan 212 Doakan Megawati Meninggal Dunia

Oleh sebab itu, menurutnya, situasi ini perlu didalami apakah hal inj imbas dari pelaksanaan pileg dan pilpres yang serentak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya