Politikus Gerindra Beber Motif di Balik Riuhnya Penundaan Pemilu

Politikus Gerindra Beber Motif di Balik Riuhnya Penundaan Pemilu - GenPI.co
Politikus Gerindra Arief Poyuono. FOTO: Antara

GenPI.co - Motif dari riuh rendahnya penundaan Pemilu 2024 belakangan ini dibongkar oleh politikus Gerindra Arief Poyuono.

Arief menduga Presiden Joko Widodo sedang menguji loyalitas partai politik pendukung pemerintah melalui wacana perpanjangan masa jabatan kepala negara dan penundaan Pemilu 2024.

"Wacana tiga periode, perpanjangan jabatan, dan penundaan pemilu sepertinya hanya test on the water untuk memastikan loyalitas parpol koalisi terhadap Jokowi," ujar kepada JPNN.com, Jumat (8/4/2022).

BACA JUGA:  M Taufik Dicopot, Hari Purwanto Bongkar Kerugian Partai Gerindra

Menurut dia, partai politik yang loyal ataupun yang tidak setia sudah terbaca.

Urusan loyalitas parpol koalisi ini berkaitan dengan posisi Jokowi sebagai orang nomor 1 di Indonesia.

BACA JUGA:  M Taufik Dicopot dari Wakil Ketua DPRD DKI, Gerindra Siap-siap!

"Ini menyangkut posisi Jokowi apakah sampai 2024 atau tidak," ucapnya.

Melalui isu Jokowi 3 periode, perpanjangan masa jabatan presiden, dan penundaan pemilu tersebut, imbuhnya, Jokowi bisa dilihat mana parpol yang betul-betul setia.

BACA JUGA:  Pencopotan Taufik Gerindra Memanas, Ucapan Pengamat Telak

"Dari sini parpol koalisi yang loyal untuk mengawal Jokowi hingga akhir masa jabatannya hingga 2024 sudah jelas, yaitu PKB dan Golkar, sedangkan yang lainnya boleh dikatakan kurang loyal," tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya