Soal Ade Armando, Rocky Gerung Minta Jokowi Bertanggung Jawab

Soal Ade Armando, Rocky Gerung Minta Jokowi Bertanggung Jawab - GenPI.co
Soal Ade Armando, Rocky Gerung Minta Jokowi Bertanggung Jawab (Foto: JPNN/GenPI.co)

GenPI.co - Pengamat politik Rocky Gerung mengatakan, Presiden Jokowi harus bertanggung jawab terkait insiden pengeroyokan terhadap pegiat media sosial Ade Armando.

Sebab, menurut Rocky, demonstrasi mahasiswa di depan DPR RI terjadi karena Pemerintahan Jokowi. 

Seperti diketahui, Ade Armando babak belur dikeroyok massa demo di depan Gedung DPR RI, Senin (11/4).

BACA JUGA:  Kelakuan Ade Armando Menunjukkan Arogansi, Kata Rocky Gerung 

"Jokowi dan kabinet harus bertanggung jawab. Ade Armando korban dari big data," ujar Rocky dikutip GenPI.co dari akun YouTube Rocky Gerung Official yang tayang pada Selasa (12/4).

Big data yang dimaksud Rocky ialah yang disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan. 

BACA JUGA:  Refly Harun Mengaku Dilema Jika Bicara Soal Ade Armando, Kenapa?

Seperti diketahui, Luhut mengeklaim mempunyai big data suara 110 juta pengguna media sosial yang ingin Pemilu 2024 ditunda.

Rocky juga meminta para pelaku pengeroyokan terhadap Ade Armando menyerahkan diri ke pihak kepolisian. 

BACA JUGA:  Refly Harun Minta Luhut Menyerah Soal Big Data Jokowi 3 Periode

"Saya menganggap, tetap harus diperiksa secara hukum. Pasti bukan mahasiswa," kata Rocky. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya