Erick Thohir Cuma Berpeluang Jadi Cawapres, Kata Pengamat

Erick Thohir Cuma Berpeluang Jadi Cawapres, Kata Pengamat - GenPI.co
Erick Thohir cuma berpeluang jadi cawapres, kata pengamat. (Foto: ANTARA) 

GenPI.co - Pengamat politik Idil Akbar menilai menteri badan usaha milik negara (BUMN) Erick Thohir punya kapasitas lobi yang baik.

Menurutnya, menteri berlatar belakang pengusaha tersebut bisa mendapat legitimasi politik oleh pengurus partai secara luas. 

Oleh karena itu, Idil menilai Erick Thohir punya kemampuan dan cukup layak mendapat posisi cawapres

BACA JUGA:  Elektabilitas Meningkat, Erick Thohir Berpeluang Jadi Capres 2024

"Namun, sejauh yang saya baca, kondisi politik pencapresan ini masih dinamis," ujar Idil kepada GenPI.co, Rabu (25/5).

Dia juga mengatakan Erick Thohir bisa masuk dan berpasangan dengan tokoh dari partai mana pun. 

BACA JUGA:  Erick Thohir Bakal Maju Pilpres 2024, Pengamat Beber Kendalanya

"Akan tetapi, pada akhirnya keputusan itu tetap ada di partai politik," katanya.

Idil mengatakan Erick Thohir punya kesempatan untuk berpasangan dengan lima tokoh dengan elektabilitas tinggi di berbagai survei.

BACA JUGA:  Soal Pilpres 2024, Erick Thohir dan Ganjar Punya Kendala Sama

"Erick perlu effort politik yang lebih progresif agar bisa dicalonkan," ucapnya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya