Partai NasDem Rayu Anies Baswedan Maju pada Pilpres 2024

Partai NasDem Rayu Anies Baswedan Maju pada Pilpres 2024 - GenPI.co
Partai NasDem Rayu Anies Baswedan Maju pada Pilpres 2024. Foto: Panji/GenPI.co

GenPI.co - Direktur Eksekutif Arus Survei Indonesia (ASI) Ali Rif'an mengungkap rayuan Partai NasDem kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk maju pada Pilpres 2024.

Menurut Ali, Anies Baswedan membutuhkan dukungan partai politik jika benar ingin maju sebagai capres atau cawapres pada Pilpres 2024.

"Itu yang bisa ditawarkan Partai NasDem kepada Anies yakni tiket menuju Pilpres 2024," ujar Ali kepada GenPI.co, Jumat (17/6).

BACA JUGA:  NasDem Beri Sinyal Dukung Anies, Direktur SDR Buka Lembar Fakta

Ali menjelaskan bahwa tawaran tersebut akan sangat berat ditolak Anies Baswedan.

Sebab, Anies Baswedan memiliki kedekatan emosional dengan Partai NasDem.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Dalam Bahaya, Siap-siap Saja

"Jika NasDem menawarkan, Anies Baswedan sangat mungkin menerimanya. Sebab, dia (Anies,red) salah satu deklarator NasDem sebagai partai politik," jelasnya.

Namun, Ali mengingatkan suara Partai NasDem belum mencukupi ambang batas parlemen untuk mengusung capresnya sendiri.

BACA JUGA:  Siasat Koalisi Semut Merah Usung Anies Baswedan, Nasdem Disebut

Oleh karena itu, dia mengatakan Partai NasDem perlu membentuk sebuah koalisi atau bergabung ke salah satu yang sudah tersedia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya