Komnas HAM Tunda Keterangan Uji Balistik dan Tim Siber, Kenapa?

Komnas HAM Tunda Keterangan Uji Balistik dan Tim Siber, Kenapa? - GenPI.co
Komnas HAM Tunda Keterangan Uji Balistik dan Tim Siber, Kenapa? - Komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Choirul Anam. Foto: Panji/GenPI.co

GenPI.co - Komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Choirul Anam menunda permintaan keterangan uji balistik dan digital forensik.

Menurutnya, pihak Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri belum siap memberi pemaparan keterangan menyangkut bukti-bukti dari insiden kematian Brigadir J.

"Saya dihubungi Kepala Tim Puslabfor, meminta pengunduran waktu. Jadi, waktunya akan dilaksanakan Jumat pagi (uji balistik, red)," ujar Choirul Anam di kantor Komnas HAM, Rabu (3/8).

BACA JUGA:  Polisi Mendadak Tunda Uji Balistik Kasus Brigadir J, Ada Apa?

Selain itu, kata Anam, Sibereskrim dan Tim Digital Forensik Mabes Polri juga belum memberi kabar terkait waktu pemberian keterangan kepada Komnas HAM.

"Sampai hari ini kami belum mendapatkan kabar kapan bisa diselenggarakan dari siber dan digital forensik," ucapnya.

BACA JUGA:  Jadwal Uji Balistik Kasus Kematian Brigadir J Mendadak Berubah

Menurut Anam, permintaan keterangan tim siber ditunda lantaran ada tambahan barang bukti berupa ponsel.

Akan tetapi, hingga hari ini Komnas HAM belum memeberkan siapa pemilik ponsel yang dimaksud.

BACA JUGA:  Komnas HAM Uji Balistik Besok, Janji Bongkar Kasus Brigadir J?

"Kami minta tambahan keterangan yang harus dipersiapkan ketika pertemuan siber dan digital forensik yang ke dua," tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya