Motif Pembunuhan Brigadir J Bakal Diungkap di Persidangan

Motif Pembunuhan Brigadir J Bakal Diungkap di Persidangan - GenPI.co
Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo dalam jumpa pers di Mabes Polri, Kamis (11/8/2022). Foto: Theresia Agatha/GenPI.co

GenPI.co - Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo memastikan pihaknya tidak akan mengungkap motif pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J.

Hal tersebut untuk menjaga perasaan seluruh pihak yang terlibat dalam kasus tersebut

"Pak Kabareskrim sudah menyampaikan harus menjaga perasaan dua pihak, baik pihak dari Brigadir Josua maupun dari pihak Saudara FS. Pak Menkopolhukam juga sudah menyampaikan karena ini masalah sensitif," kata Dedi di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (11/8/2022).

BACA JUGA:  Jaga Perasaan, Kabareskrim Enggan Beberkan Motif Penembakan Brigadir J

Dedi menyebut pengungkapan motif pembunuhan Brigadir J nantinya akan dibuka di persidangan dengan didukung oleh seluruh bukti yang kuat.

"Nanti (motif pembunuhan Brigadir J, red) akan dibuka di persidangan. Di persidangan silakan, kalau dikonsumsi ke publik (saat ini, red) nanti timbul image yang berbeda-beda," ungkap dia.

BACA JUGA:  Terseret Pusaran Kasus Brigadir J, Keberadaan AKP Rita Yuliana Dipertanyakan

Sementara itu, Dedi memastikan adanya pemeriksaan terhadap tiga tersangka dalam kasus tewasnya Brigadir J. Pemeriksaan ketiga orang tersebut dilakukan di tempat yang berbeda.

Untuk tersangka berinisial KM dan salah satu penyidik Polda Metro Jaya dilakukan pemeriksaan di Bareskrim Polri, sedangkan untuk Ferdy Sambo sendiri diperiksa di Mako Brimob, Kelapa Dua.

BACA JUGA:  Irjen Dedi Ungkap Sosok KM, 1 dari 4 Tersangka Kasus Kematian Brigadir J

"Informasi yang saya dapat hari ini, tim penyidik melakukan pemeriksaan terhadap tersangka FS di Mako Brimob, kemudian tim sidik juga melakukan pemeriksaan tambahan tersangka pada saudara KM hari ini, kemudian secara paralel, tadi saya sebutkan bahwa tim Itsus yg dipimpin oleh Pak Irwasum juga melakukan pemeriksaan terhadap seorang penyidik dari polda metro jaya," papar Dedi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya