
Mardani menganggap ada 2 kolam suara yang sangat menentukan dalam Pilpres 2024, yaitu Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.
"Anies Jabar kuat, Jateng-Jatim harus seperti itu. Oleh karena itu, usulannya Anies kalau bisa mencari yang Jateng-Jatim, AHY dari Pacitan, Jatim bisa juga," terangnya.
Selain itu, Mardani juga sempat menyebut sosok Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa sebagai figur yang pas dicalonkan untuk meraih suara di Jatim.
BACA JUGA: Anies Baswedan Blak-blakan Ingin Jadi Presiden di Pemilu 2024, Begini Kalimatnya
Meski demikian, dia belum bisa memastikan hal tersebut. Sebab, dalam politik segalanya mungkin terjadi.
"Misal, kami (PKS, red) mau, tetapi Khofifah enggak mau. Selain itu, Khofifah mau, salah satu partai koalisi enggak mau. Jadi, semua harus perlahan," tandasnya. (*)
BACA JUGA: Anies Baswedan dan AHY Berpeluang Besar Duet di Pilpres 2024, Dahsyat
Heboh..! Coba simak video ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News