
GenPI.co - Direktur Eksekutif Lembaga Survei KedaiKOPI Kunto Adi Wibowo menilai Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil punya kekuatan yang luar biasa.
Selain menjadi salah satu tokoh Jawa Barat yang dibanggakan, Ridwan Kamil juga dinilai memiliki pengaruh besar di media sosial.
Oleh sebab itu, dirinya mengatakan bahwa Ridwan Kamil memiliki potensi besar menjadi pengeruk suara dan pendukung yang baik sebagai calon wakil presiden alias cawapres.
BACA JUGA: Ridwan Kamil Bisa Jadi Kuda Hitam di Pilpres 2024, Kata Pengamat
“Dia punya pengaruh besar di media sosial, bahkan sebelum tokoh-tokoh lain masuk ke virtual,” ujar Kunto kepada GenPI.co, Senin (1/11).
Kunto juga menilai Ridwan Kamil sangat piawai dalam bermain sosial media sehingga mampu mendapatkan pendukung secara alami.
BACA JUGA: Duet Ganjar-Ridwan Kamil Terhalang Jokowi dan Darah Biru
“Dia memiliki pendukung yang sangat organik dan piawai dalam mengendalikan media sosial,” tuturnya.
Menurutnya, jabatannya sebagai kepala daerah di Jawa Barat bukan satu-satunya kekuatan yang dimiliki pria yang akrab disapa Kang Emil tersebut.
BACA JUGA: Duet Ganjar dan Ridwan Kamil Sulit Menang Pilpres 2024
“Fanbase Ridwan Kamil bukan hanya anak muda di Jawa Barat, melainkan di seluruh Indonesia,” ucapnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News