Belum Bisa Dibocorkan, Capres & Cawapres Demokrat Menunggu Keputusan Majelis Tinggi Partai

Belum Bisa Dibocorkan, Capres & Cawapres Demokrat Menunggu Keputusan Majelis Tinggi Partai - GenPI.co
Belum Bisa Dibocorkan, Capres & Cawapres Demokrat Menunggu Keputusan Majelis Tinggi Partai - Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra. Foto: Ferry/GenPI.co

GenPI.co - Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan pihaknya belum bisa membeberkan capres dan cawapres yang akan diusung pada Pilpres 2024.

Menurutnya, Partai Demokrat masih menunggu keputusan majelis tinggi partai sebelum mendeklarasikan tokoh yang akan ikut berkompetisi.

“Kalau capres dan cawapres, kami masih fokus kriteria. Mana pasangan calon terbaik yang selaras dengan platform perubahan dan perbaikan,” ujar Herzaky kepada GenPI.co, Selasa (27/12).

BACA JUGA:  Demokrat Buka Suara Soal Pemilu 2024, Minta Jangan Ada Upaya Tak Sportif

Meski demikian, pihaknya mengatakan masih terus konsisten memperjuangkan perubahan dan perbaikan.

“Saat ini, teman-teman Partai Nasdem dan PKS memiliki kesamaan pandangan dengan kami terkait tersebut,” tuturnya.

BACA JUGA:  Demokrat Minta Jokowi Serius Wujudkan Sportivitas Pemilu 2024

Oleh sebab itu, menurutnya, Partai Demokrat akan tetap bersama PKS dan Partai Nasdem dalam membangun koalisi perubahan.

Akan tetapi, menurutnya, berbagai survei menunjukkan pasangan Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) cukup unggul.

BACA JUGA:  Demokrat Minta Istana Tak Ikut Campur Soal Pembentukan Koalisi

“Sejauh ini, memang sejumlah simulasi pasangan calon Anies-AHY hampir selalu tinggi. Deklarasinya nanti kita tunggu mejelis tinggi partai,” kata dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya