Jenazah Pelajar SD di Sukabumi Korban Perundungan Diautopsi

Jenazah Pelajar SD di Sukabumi Korban Perundungan Diautopsi - GenPI.co
Jenazah pelajar SD di Sukabumi, Jawa Barat yang menjadi korban perundungan kakak kelas diautopsi. (Foto: ANTARA/Aditya Rohman)

GenPI.co - Jenazah pelajar SD di Sukabumi, Jawa Barat yang menjadi korban perundungan kakak kelas dilakukan ekshumasi atau penggalian kuburan untuk mengeluarkan jasadnya.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo mengatakan ekshumasi dilakukan untuk kepentingan autopsi jasad korban.

“Tujuannya supaya penyebab kematian bisa terungkap,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (31/5).

BACA JUGA:  Pelajar di Sukabumi Tewas Diduga Dianiaya Kakak Kelasnya di Sekolah

Sementara, Kasi Humas Polres Sukabumi Kota Iptu Astuti Setyaningsih mengatakan ekshumasi ini dilakukan pada Rabu (31/5).

Astuti menyampaikan ekshumasi ini tentu telah memperoleh persetujuan dari pihak keluarga korban.

BACA JUGA:  2 Anak Terseret Arus saat Bermain Air di Sungai Cimandiri Sukabumi

“Keluarga korban telah memberiksan izin kepada polisi untuk melakukan autopsi pada jenazah MH,” ujarnya.

Langkah ini merupakan bagian dari serangkaian penyelidikan yang dilakukan Satreskrim Polres Sukabumi Kota dalam penanganan kasus tewasnya MH.

BACA JUGA:  Pembobolan Rumah Kosong di Sukabumi, Kerugian Puluhan Juta Rupiah

Penyidik ingin memastikan mengenai penyebab dari pelajar kelas dua SD itu meninggal dunia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya