PSI Lapor soal Kaesang Pangarep Wali Kota Depok, Jokowi Senyum-Senyum

PSI Lapor soal Kaesang Pangarep Wali Kota Depok, Jokowi Senyum-Senyum - GenPI.co
Sekretaris Dewan Pembina PSI Raja Juli Antoni melaporkan usulan perihal Kaesang Pangarep maju Pemilihan Wali Kota Depok 2024 kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Foto: Gilang Galiartha/Antara

GenPI.co - Sekretaris Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni melaporkan usulan perihal Kaesang Pangarep maju Pemilihan Wali Kota Depok 2024 kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Raja Juli menjelaskan Jokowi hanya senyum-senyum setelah mendapatkan laporan soal Kaesang.

"Pokoknya tadi saya lapor bertemu calon Depok pertama. Insyaallah," ujar Raja Juli, Kamis (15/6).

BACA JUGA:  Jokowi Beri Restu Jika Kaesang Pangarep Maju Wali Kota Depok

Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional itu menjelaskan PSI akan berusaha mengusung Kaesang Pangarep pada Pemilihan Wali Kota Depok 2024.

Sebelumnya, Kaesang sudah menyatakan kesiapannya maju sebagai Depok Pertama.

BACA JUGA:  Kaesang Maju Wali Kota Depok, Gibran: Yang Merestui Warga, Bukan Saya

“Saya sudah mendapat izin dan restu dari keluarga saya,” ucap Kaesang dalam video di kanal YouTube Kaesang Pangarep by GK Hebat pada 9 Juni 2023.

Meskipun demikian, adik kandung Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka itu tidak menjelaskan lebih detail soal pernyataannya.

BACA JUGA:  Tak Setuju Kaesang Wali Kota Depok, Gibran: Di Planet Namec Aja

“Mohon dukungannya. Merdeka," kata Kaesang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya