Siap Tebar Kebaikan dan Persatuan, Pandawa Ganjar Deklarasikan Dukungan

Siap Tebar Kebaikan dan Persatuan, Pandawa Ganjar Deklarasikan Dukungan - GenPI.co
Pandawa Ganjar siap menebar kebaikan dan persatuan setelah mendeklarasikan dukungan kepada sosok Ganjar Pranowo. (foto: Dok Pandawa Ganjar)

Safas menjelaskan, deklarasi dukungan ini juga merupakan gerakkan untuk mewujudkan persatuan Indonesia di kalangan pemuda-pemudi dalam bingkai kebhinekaan.

Sebagaimana Ganjar yang mewujudkan persatuan itu dengan raihan kota paling toleran di Indonesia versi SETARA Institute selama memimpin Jawa Tengah sebagai Gubernur. Yakni Salatiga, Surakarta, Semarang, dan Magelang.

“Kami mencoba untuk menyatukan konsep perbedaan lintas pemuda maupun lintas kebudayaan. Sehingga gerakkan kebudayaan yang kita bangun ini benar-benar gerakkan yang orisinal, baik dari Papua, Maluku, Sulawesi, Kalimantan, Jawa, sampai ke Sumatra,” katanya.

BACA JUGA:  Gelar Pelatihan Membuat Kacang Teri, Ini Tujuan Kowarteg Ganjar

Gerakkan ini, kata Safas, juga terinspirasi dari kepemimpinan Ganjar yang adaptif dan masuk ke semua kalangan. Safas pun meyakini sifat tersebut dapat mewujudkan persatuan Indonesia.

“Beliau (Ganjar), tidak kaku, beliau cair. Beliau karakternya merakyat dan suka blusukan. Generasi milenial hari ini menginginkan pemimpin yang menyesuaikan, adaptif dengan perkembangan zaman hari ini. Makanya kami apresiasi kepada Pak Ganjar,” tutupnya.(*)

BACA JUGA:  Survei Capres 2024: Prabowo Subianto Kalahkan Ganjar Pranowo 1 atau 2 Putaran

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya