Anies Baswedan dan Cak Imin Optimistis Dapat Banyak Suara di Banyuwangi

Anies Baswedan dan Cak Imin Optimistis Dapat Banyak Suara di Banyuwangi - GenPI.co
Pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau AMIN optimistis memperoleh banyak suara di Banyuwangi pada Pilpres 2024. (Foto: ANTARA/Novi Husdinariyanto.)

GenPI.co - Pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau AMIN optimistis memperoleh banyak suara di Banyuwangi pada Pilpres 2024 mendatang.

Bakal cawapres Muhaimin Iskandar atau Cak Imin berharap ada bantuan dari kiai dan nyai untuk pemenangan AMIN di Banyuwangi.

“Kami optimis mendapat suara banyak di Banyuwangi,” katanya dikutip dari Antara, Jumat (29/9).

BACA JUGA:  Survei Sebut Elektabilitas Bakal Calon Presiden Anies Baswedan Naik Tipis

Cak Imin dan Anies Baswedan diketahui melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren Darussalam Blokagung, Banyuwangi pada Rabu (27/9).

Cak Imin mengaku dirinya meminta doa, restu dan dukungan maju Pilpres 2024 kepada para kiai dan nyai yang ada di Banyuwangi.

BACA JUGA:  Anies Baswedan dan Cak Imin Ziarah ke Makam Pangeran Diponegoro di Makassar

Sementara itu, Anies Baswedan mengatakan safari politiknya ini akan berlanjut ke sejumlah pondok pesantren yang berada di Indonesia.

Dia menyampaikan pemilihan Pondok Pesantren Darussalam Blokagung sebagai tujuan awal ini karena ponpes tersebut merupakan salah satu yang tertua di Banyuwangi.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Enggan Komentari Kemungkinan 2 Poros Pengusung di Pilpres 2024

Anies Baswedan pun merasakan sambutan yang luar biasa dari warga pondok pesantren di Bangyuwangi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
Sedan Drone - JPNN.com

Sedan Drone

Saya juga baru tahu dari Google bahwa kendaraan sedan sudah dipakai sejak zaman Mesir-kuno. Sejak itulah kata "sedan" sudah mulai dipakai.