Pesan untuk Kader PDIP Bali Menjelang Pemilu 2024, Megawati: Nggak Usah Keder

Pesan untuk Kader PDIP Bali Menjelang Pemilu 2024, Megawati: Nggak Usah Keder - GenPI.co
Megawati Soekarnoputri memberikan pesan kepada kader PDIP Bali supaya tidak takut ketika lawan politik berupaya melemahkan semangat menjelang Pemilu 2024. (Foto: ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari.)

GenPI.co - Megawati Soekarnoputri memberikan pesan kepada kader PDIP Bali supaya tidak takut ketika ada lawan politik berupaya melemahkan semangat menjelang pemilu 2024.

Ketua Umum DPP PDIP tersebut mengungkapkan sudah menerima sejumlah laporan kejadian. Salah satunya penurunan baliho Ganjar-Mahfud di Bali serta kejanggalan hukum.

Megawati menyampaikan supaya kader PDIP Bali tidak takut ketika mengalami hal yang serupa dan memberikan respons dengan santun dan taat hukum.

BACA JUGA:  Respons Megawati soal Putusan MKMK, Singgung Wibawa Mahkamah Konstitusi

“Nggak usah keder (bingung). Tidak perlu takut, ini bukan zaman Orba dulu. Ini Reformasi,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (23/11).

Megawati kemudian membagikan pengalamannya saat Orde Baru mendapat tiga kali panggilan oleh polisi. Dia pun memenuhi panggilan itu dan tetap berdiri pada kebenaran.

BACA JUGA:  Antisipasi Kecurangan Pemilu, PDIP Siapkan Ribuan Posko Pengaduan

Dia memberikan pesan supaya seluruh kader di Bali turun langsung ke masyarakat. Sebab kekuatan akar rumput sangat penting.

Sementara itu, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan sejumlah kejadian yang terlewati sejauh ini membuat semakin optimistis Ganjar-Mahfud bisa menang Pilpres 2024.

BACA JUGA:  PDIP Investigasi Terkait Dugaan ASN Boyolali Tidak Netral pada Pilpres 2024

Bahkan target kemenangan Pilpres 2024 bisa melebihi pada Pilpres 2019 lalu. Seluruh kader partai pun diharapkan bisa menyatu dengan rakyat supaya bisa mencapainya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya