Gibran Disebut Pemimpin Muda Berani, Pengamat: Punya Karakter Kuat

Gibran Disebut Pemimpin Muda Berani, Pengamat: Punya Karakter Kuat - GenPI.co
Gibran Rakabuming Raka disebut pengamat sebagai sosok pemimpin muda yang berani dan punya karakter kuat. (Foto: Jimboeng/FG Gibran)

Agus menilai generasi muda, termasuk Gibran, perlu memiliki fisik yang sehat dan kapasitas otak yang tinggi.

Selain itu, Agus mencatat beberapa contoh pemimpin muda yang telah berhasil memimpin negara.

Salah satu contohnya adalah Emmanuel Macron, yang terpilih sebagai Presiden Prancis pada usia 39 tahun setelah memimpin sebuah partai politik dan memenangkan pemilihan pada tahun 2017.

BACA JUGA:  All Out Gaungkan Program Prabowo-Gibran, Sukarelawan Bagikan Ribuan Susu dan Biskuit Gratis

Dia juga mengacu kepada Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern, yang memegang jabatan Perdana Menteri pada usia 37 tahun.

Kepemimpinan Ardern diakui karena kemampuannya mengatasi berbagai peristiwa, termasuk penanganan pandemi Covid-19 yang sukses.

BACA JUGA:  Alasan Program Pemberantasan Korupsi Jadi Prioritas Prabowo-Gibran

Agus menekankan bahwa pemilihan pemimpin merupakan proses yang kompleks dan dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti pandangan politik, kualifikasi, rekam jejak, dan visi kepemimpinan.

Hingga saat ini, Agus melihat beberapa pemimpin muda di Indonesia yang telah muncul dan memiliki potensi untuk memimpin Indonesia di masa yang akan datang.

BACA JUGA:  Kunjungi IKN Nusantara, Gibran Rakabuming Raka Tegaskan Pemerataan

"Kemunculan sosok Gibran setidaknya juga memberikan angin segar bagi pemilih milenial," tuturnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya