Budiman Sudjatmiko Sebut Jawa Tengah Ukuran Kemenangan Prabowo Subianto

Budiman Sudjatmiko Sebut Jawa Tengah Ukuran Kemenangan Prabowo Subianto - GenPI.co
Ketua Dewan Pembina Sukarelawan Prabu Budiman Sudjatmiko menyebut Jawa Tengah jadi salah satu ukuran kemenangan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024. (Foto: ANTARA/Sumarwoto)

GenPI.co - Ketua Dewan Pembina Sukarelawan Prabu Budiman Sudjatmiko menyebut Jawa Tengah jadi salah satu ukuran kemenangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024.

Budiman mengatakan Jawa Tengah merupakan dari asal dirinya dan dia pun dulunya banyak berkecimpung politik di daerah ini.

“Saya paham betul. Jawa Tengah jadi salah satu ukuran keberhasilan kami menang satu putaran,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (6/1).

BACA JUGA:  Pengamat Sebut Elektabilitas Prabowo Meningkat karena Dikenal Kuat

Dia mengungkapkan sesuai hasil survei, ketika bisa menambah 3-6 persen lagi maka Prabowo Subianto bisa menang satu putaran.

Kalau pun harus dua putaran, dia pun optimistis pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka bisa lolos.

BACA JUGA:  Peluang Prabowo-Gibran Menang 1 Putaran Capai 70 Persen, Kata Qodari

“Tugas kami, bagaimana supaya bisa menang satu putaran. Jadi akan menghembat waktu, biaya, energi dan pikiran,” tuturnya.

Budiman menyampaikan pihaknya hanya akan berbicara mengenai melanjutkan apa yang telah dikerjakan Presiden Jokowi selama ini.

BACA JUGA:  Prabowo-Gibran Diyakini Bisa Jaga Stabilitas Kawasan Indo Pasifik

Dia juga mengakui pertarungan di Jawa Tengah cukup ketat. Namun dirinya paham mengenai kantong suara mana di Jawa Tengah yang bisa dikonsolidasikan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya