Debat Ketiga Pilpres Angkat Isu Pertahanan dan Keamanan, Ini Visi 3 Pasangan Capres

Debat Ketiga Pilpres Angkat Isu Pertahanan dan Keamanan, Ini Visi 3 Pasangan Capres - GenPI.co
Debat ketiga pemilihan presiden (Pilpres) 2024 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1) malam mengangkat isu pertahanan, keamanan, dan geopolitik. (Foto: ANTARA)

GenPI.co - Debat ketiga pemilihan presiden (Pilpres) 2024 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1) malam mengangkat isu pertahanan, keamanan, dan geopolitik.

Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto dianggap punya nilai lebih dalam debat ini karena dia yang menetapkan kebijakan pertahanan lantaran statusnya sebagai Menteri Pertahanan.

Meskipun begitu, kebijakan yang ditetapkan Prabowo sebagai Menhan menjadi target kritik capres lain, baik nomor urut 1 Anies Baswedan maupun nomor urut 3 Ganjar Pranowo.

BACA JUGA:  Debat Capres, Prabowo Subianto Pede Jalankan Politik Tetangga Baik

Pasangan capres cawapres Prabowo-Gibran Rakabuming Raka mengetengahkan sistem pertahanan dan keamanan negara serta mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru.

“Penguatan pertahanan dan keamanan negara serta pemeliharaan hubungan internasional yang kondusif,” kata Prabowo terkait salah satu program prioritasnya dalam debat ketiga pilpres ini.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Ogah Tanggapi soal Objektivitas Panelis Debat Capres dari Unhan

Prabowo merencanakan 18 kebijakan untuk memantapkan sistem pertahanan dan keamanan yang dikemukakan dalam debat pilpres ini.

Ini antara lain, jumlah anggaran secara bertahap dan modernisasi alat utama sistem senjata (alutsista) TNI, dan alat pertahanan dan keamanan (alpahankam) Polri.

BACA JUGA:  Soal Penggunaan Singkatan saat Debat, Gibran Rakabuming Raka: Ngikut Aturan KPU

Di sisi lain, Prabowo-Gibran akan memperkuat kemampuan badan pertahanan siber, memperkuat kehadiran TNI di daerah perbatasan dan pulau terluar, memperkuat strategi diplomasi maritim untuk meneguhkan kedaulatan dan meningkatkan keamanan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya