Ini Penampilan Capres dan Cawapres di Debat Ketiga Pilpres, Ada yang Formal sampai Pakai Jaket Ala Film Top Gun

Ini Penampilan Capres dan Cawapres di Debat Ketiga Pilpres, Ada yang Formal sampai Pakai Jaket Ala Film Top Gun - GenPI.co
Capres-cawapres nomor urut tiga Ganjar Pranowo dan Mahfud MD berpose di lokasi debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1). (Foto: ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc)

Selain itu, ada sebanyak 11 orang panelis sebagai tim penyusun pertanyaan untuk ketiga capres peserta Pilpres 2024.

Sebelumnya, Anggota KPU RI August Mellaz membeberkan setting panggung debat pilpres ini tak banyak berubah dari debat sebelumnya.

Dalam hal ini, hanya lokasi debat yang berpindah dari Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC) ke Istora Senayan.

BACA JUGA:  Debat Ketiga Pilpres Angkat Isu Pertahanan dan Keamanan, Ini Visi 3 Pasangan Capres

"Perubahan itu terjadi karena lokasi saja. Lokasinya berbeda, tetapi sedapat mungkin tata letak dan sebagainya tidak mengalami perubahan jika dibandingkan dengan debat kedua di JCC," kata dia.

Di samping itu, KPU juga tidak mengubah format debat ketiga ini.

BACA JUGA:  Debat Capres, Prabowo Subianto Pede Jalankan Politik Tetangga Baik

Segmen pertama, debat dibuka dengan penyampaian visi, misi, dan program kerja capres. Selanjutnya adalah pendalaman visi, misi, dan program kerja.

Setelah itu moderator mengajukan berbagai pertanyaan kepada seorang peserta debat, dan peserta lain akan saling menanggapi. Segmen keenam adalah masing-masing peserta debat menyampaikan pernyataan secara penutup.(ant)

BACA JUGA:  Anies Baswedan Ogah Tanggapi soal Objektivitas Panelis Debat Capres dari Unhan

Heboh..! Coba simak video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya