Sekjen PBNU Gus Ipul: Pilpres 2024 Sekali Putaran Bisa Hemat Anggaran

Sekjen PBNU Gus Ipul: Pilpres 2024 Sekali Putaran Bisa Hemat Anggaran - GenPI.co
Sekjen PBNU Saifullah Yusuf atau Gus Ipul menyebut Pilpres 2024 hanya satu putaran maka bisa menghemat anggaran. (Foto: ANTARA/HO-PBNU)

GenPI.co - Sekjen PBNU Saifullah Yusuf atau Gus Ipul menyebut Pilpres 2024 yang berlangsung hanya satu putaran maka bisa menghemat anggaran.

Dia pun tak mempermasalahkan adanya wacana Pilpres 2024 hanya satu putaran. Selain itu, jika itu terjadi maka bisa mendukung ibadah umat Islam pada bulan Ramadan.

“Bisa hemat anggaran dan melaksanakan ibadah puasa bisa dengan khusyuk. Tidak disibukkan kampanye,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (31/1).

BACA JUGA:  Gus Yahya Bantah Anggapan PBNU Arahkan Jajaran Dukung Prabowo Subianto

Gus Ipul menilai wacana Pilpres 2024 berjalan satu putaran tidak masalah dan akan menjadi lebih baik jika itu terjadi.

Dia pun menyoroti terkait hasil survei terbaru dari Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA yang mana elektabilitas salah satu paslon telah tembus 50 persen.

BACA JUGA:  Soal Pernyataan Gus Nadir, Ganjar Pranowo: PBNU Bisa Menjaga Netralitas

Gus Ipul mengajak supaya masyarakat Nahdliyin untuk datang ke tempat pemungutan suara pada 14 Februari 2024 untuk menyalurkan hak pilihnya.

LSI Denny JA dalam survei terbarunya menyebut pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka elektabilitasnya mencapai 50,7 persen.

BACA JUGA:  Khofifah Indar Parawansa Surati PBNU untuk Nonaktif dari Kepengurusan

Sedangkan untuk pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar yang diusung Koalisi Perubahan yakni 22 persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya