Mundur Caketum Golkar, Bamsoet: Keputusan Pahit yang Saya Ambil

Mundur Caketum Golkar, Bamsoet: Keputusan Pahit yang Saya Ambil - GenPI.co
Wakil Koordinator Bidang Pratama Partai Golkar Bambang Soesatyo. Foto: Antara

GenPI.co - Politisi senior Golkar, Bambang Soesatyo mengaku legawa dengan keputusannya mundur dari pencalonan ketua umum Partai Golkar periode 2019-2024.

"Berat bagi saya untuk ngambil. Tetapi, demi persatuan dan kesatuan Partai Golkar, saya ambil keputusan pahit ini," kata pria yang biasa disapa Bamsoet kepada wartawan, di Jakarta, Selasa (3/12).

BACA JUGA: 3 Menteri Diduga Intervensi Munas Golkar, Ini Reaksi Istana...

Wakil Koordinator Bidang Pratama Partai Golkar ini menyebutkan setidaknya ada empat faktor yang mendasari keputusannya untuk mundur dari pencalonan ketua umum Partai Golkar.

Pertama, kata dia, mencermati perkembangan situasi Partai Golkar menjelang musyawarah nasional (munas) yang semakin memanas dan jika dipaksakan berpotensi mengakibatkan perpecahan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya