Rakyat Papua Tak Terurus, Siapa yang Menikmati Dana Otsus Rp80 T?

Rakyat Papua Tak Terurus, Siapa yang Menikmati Dana Otsus Rp80 T? - GenPI.co

BACA JUGA: 2020: Jabodetabek Disambut Banjir, Presiden Jokowi Kepikiran Ini

Sementara tingkat kemiskinan berada di atas rata-rata kemiskinan nasional.

"Maka pengelolaan Otsus harus dievaluasi secara menyeluruh," papar pria lulusan Salford University UK ini.

Sukamta lantas menyinggung soal siapa sebenarnya yang menikmati dana Otsus Papua. 

Karena sesuai dengan UU Nomor 21 tahun 2001, katanya, penerimaan DBH Migas Provinsi Papua dan Papua Barat, sekurang-kurangnya 30 persen dialokasikan untuk biaya pendidikan, dan 15 persen untuk biaya kesehatan dan perbaikan gizi.

Namun faktanya, penggunaan dana Otsus bidang pendidikan di Provinsi Papua dan Papua Barat ternyata hanya 22-23 persen. 

Sedangkan di bidang kesehatan, realisasi dana Otsus untuk belanja kesehatan rata-rata mencapai 19 persen untuk Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat rata-rata sebesar 12,5 persen.

Anehnya, bahwa sebagian besar penerimaan Otsus lebih banyak dialokasikan untuk untuk belanja birokrasi pemerintahan (belanja pegawai, serta belanja barang dan jasa).


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Sebenarnya, Siapa yang Menikmati Dana Otsus Papua?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya