
GenPI.co - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengatakan Komisi I DPR setuju peningkatan pertahanan Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) TNI. Hal itu untuk menjaga perairan Natuna.
"Saya kira Komisi I DPR memahami dan mendukung pemerintah dalam peningkatan pertahanan TNI," kata Prabowo di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (20/1).
BACA JUGA: Jokowi: Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Super Premium
Dia menjelaskan, untuk meningkatkan pertahanan tentunya Indonesia memerlukan modernisasi alutsista, sehingga punya kemampuan menegakkan kedaulatan.
Namun, Prabowo tak menjelaskan secara rinci kerja sama dengan negara mana saja dalam modernisasi alutsista itu, apakah dengan Prancis atau Denmark.
"Itu mungkin harapan (dari) Prancis," jelas Prabowo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News