Dugaan Motif Gerindra dan Sandiaga Dukung Keluarga Jokowi Ngeri

Dugaan Motif Gerindra dan Sandiaga Dukung Keluarga Jokowi Ngeri - GenPI.co
Sandiaga Uno. Foto: Instagram/Sandiuno

GenPI.co - Keputusan Partai Gerindra mendukung keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Pilkada Serentak 2020 mendapat sorotan tajam.

Gerindra sendiri resmi menjadi salah satu partai pendukung Gibran Rakabuming Raka, putra Jokowi pada Pilkada Solo 2020.

BACA JUGA: 3 Tokoh Siap Menjegal, Prabowo Subianto Terancam Terjungkal

Selain itu, Gerindra juga mendukung Bobby Nasution yang merupakan menantu Jokowi pada Pilkada Medan 2020.

Bahkan Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Sandiaga Uno memegang jabatan penting dalam tim pemenangan Bobby.

Pria yang karib disapa Sandi tersebut menjadi dewan pembina tim pemenangan.

“Masuknya Sandiaga Uno sebagai tim pemenangan menantu Jokowi menurut saya adalah bukti ingin ambil aman dalam segala hal,” kata pakar politik dan hukum dari Universitas Nasional Jakarta Saiful Anam, Senin (21/9).

Saiful menambahkan, hal yang sama juga terjadi di Pilkada Solo 2020 mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya