Mantu Jokowi Tebar Janji Bombastis di Medan

Mantu Jokowi Tebar Janji Bombastis di Medan - GenPI.co
Mantu Jokowi Tebar Janji Bombastis di Medan (Foto: Instagram/bobbynst)

Apalagi, sejarahnya bahwa sebutan Paris van Soematra diberikan oleh orang Belanda yang tinggal di Medan atau dulu bernama Deli.

BACA JUGAZodiakmu Sangat Istimewa, Bikin Mantan Tak Bisa Lepas

Orang-orang yang menyebut dirinya Deliaan itu memiliki impian untuk membangun Medan menjadi kota yang seindah dan seromantis Paris di Prancis. 

Namun, julukan Paris van Soematra mulai terlupakan setelah penyerahan kedaulatan.

Berdasarkan laporan berkas visi misi, pasangan Bobby-Aulia ini juga menuliskan rencananya untuk membuat Kota Medan yang beradab, santun, harmonis, toleran, dalam kemajemukan demokratis dan cinta tanah air.

Bobby-Aulia juga menjanjikan sejumlah revitalisasi situs budaya dengan merevitalisasi Kota Lama Kesawan dan Lapangan Merdeka.

Pasangan nomor urut 2 ini juga berniat membangun Segitiga Budaya Kota Medan, Kawasan Terintegrasi Kota Tua, Masjid Otsmani, Kota China, dan Wisata Religi Danau Sihombak.

Sementara itu, lawannya yakni pasangan calon Akhyar Nasution-Salman Alfarisi juga ingin mewujudkan Medan sebagai Kota Dagang Internasional, pusat budaya Kota Medan, Festival Kemajemukan, serta Medan sebagai pusat kuliner Asia Tenggara.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya