Pak Jokowi, Sudah Saatnya Kabinet Punya Menteri Papua?

Pak Jokowi, Sudah Saatnya Kabinet Punya Menteri Papua? - GenPI.co
Presiden Joko Widodo. Foto: Antara/Ho/Setpres-Lukas

GenPI.co - Mantan anggota Komnas HAM, Natalius Pigai menyoroti susunan Kabinet Indonesia Maju yang tidak menyertakan orang Papua di dalamnya.

Kata dia, hal itu menandakan bahwa tidak ada kebhinekaan di dalam kabinet kedua Presiden Joko Widodo tersebut.

BACA JUGAAktivis HAM Bongkar Masalah Papua, Sangat Mengerikan!

“Anda bilang kami NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika, mana Bhinekanya? Orang kulit hitam, rambut keriting, Melanesia, tidak ada di kabinet,” ujar Natalius Pigai dikutip dari kanal YouTube Refly Harun, Rabu (16/12/2020).

Pigai mengatakan tugas Presiden seharusnya mengimplementasikan Bhinneka Tunggal Ika secara substansial, bukan hanya sebatas aksi simbolik.

“Jadi yang rasis itu siapa?” kata dia.

Eks Penyidik di Komnas HAM periode 2012-2017 itu lantas mencontohkan kondisi di negara Amerika Serikat.

Di sana, kata Pigai, kulit hitam masih dimasukkan ke dalam jajaran pemerintahan, seperti Menteri Pertahanan, Wakil Presiden, bahkan Dubes PBB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya