Temuan PPATK Mengerikan, FPI Tak Bisa Mengelak

Temuan PPATK Mengerikan, FPI Tak Bisa Mengelak - GenPI.co
Laskar Front Pembela Islam (FPI). (Foto: Ricardo/JPNN))

GenPI.co - Temuan tak biasa didapati pada rekening Front Pembela Islam (FPI) yang telah dibekukan, yakni aliran keuangan lintas negara.

Hal itu diungkapkan Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK)Kepala PPATK Dian Ediana Rae.

BACA JUGA: Ngeri, Ade Armando Beber Nama Tokoh yang Mungkin Danai FPI

"Iya. Ada aliran dana dari luar negeri," kata Dian Ediana, Minggu (24/1).

Namun ia enggan membeberkan lebih lanjut terkait temuan itu. Pasalnya, PPATK hanya bertugas meneliti arus keuangan di rekening FPI. 

"Tetapi kan belum berarti bisa disimpulkan apa-apa, transaksi ke luar negeri bisa juga dilakukan ormas lain, biasa saja terjadi di dunia yang semakin global ini," kata Dian.

Terkait temuan itu, Dian mengatakan bahwa pihaknya kini tengah melakukan analisis dan pemeriksaan secara komprehensif. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya