Mendadak Profesor Top Ini Mengaku Takut Mengkritik Jokowi, Kaget

Mendadak Profesor Top Ini Mengaku Takut Mengkritik Jokowi, Kaget - GenPI.co
Mendadak Profesor Top Ini Mengaku Takut Mengkritik Jokowi, Kaget (Foto: JPNN.com/GenPI.co)

Menurutnya, orang-orang yang dipenjara karena kritis kepada pemerintah sebenarnya memiliki tujuan baik. 

Mereka memberi kritik agar pemerintah berjalan dengan lurus. Akan tetapi, menurut Salim Said ada kalangan oligarki yang merasa dirugikan.

"Artinya, tidak tahu siapa sebenarnya yang berkuasa ini. Kalau Pak Jokowi ternyata tidak berkuasa 100 persen sebagai presiden, dan saya curiga itu yang terjadi, maka orang takut mengkritik. Nanti ditangkap," ungkapnya.

Dia lantas membeberkan, bahwa dirinya pernah mengkritik kebijakan peerintah pada zaman Mantan Presiden Soeharto atau Orde Baru.

"Selama Orba saya aman-aman saja, yang berkuasa itu Pak Harto. Jadi kalau kepentingan Pak Harto tidak saya singgung-singgung, maka relatif aman. Itu sebabnya, banyak tulisan saya di zaman orde baru sebagian sudah diterbitkan dalam bentuk buku," pungkas Salim Said.(*)

Heboh..! Coba simak video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya