Mendadak Menteri Yasonna Laoly Beri Waktu Seminggu Kubu Moeldoko

Mendadak Menteri Yasonna Laoly Beri Waktu Seminggu Kubu Moeldoko - GenPI.co
Mendadak Menteri Yasonna Laoly Beri Waktu Seminggu Kubu Moeldoko - Menkumham Yasonna Laoly (Foto: dok JPNN.com/GenPI.co)

GenPI.co - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Demokrat, Andi Arief blak-blakan menyinggung kembali terkait pendafataran kepengurusan versi Kongres Luar Biasa (KLB) Deli Serdang yang dilakukan oleh kubu Moeldoko beberapa waktu lalu.

Awalnya, Andi Arief menyindir sikap Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yassona H. Laoly yang tak mau menyambut jajaran pengurus DPP Partai Demokrat yang diketuai Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

BACA JUGA: Megawati Siap Lengser dari Ketum PDIP, Ini Dia Calon Penggantinya

"Menkumham boleh saja tak mau menemui partai dan pengurus resmi yang sudah dia setujui dalam SK nya sendiri," kata Andi Arief seperti dikutip GenPI.co dari akun Twitter resmi miliknya @Andiarief_, Minggu (21/3).

Namun, menurut Andi Arief yang terpenting, jajarannya bisa mengetahui perkembangan pendaftaran kepengurusan yang dilakukan pengurus partai Demokrat versi KLB.

"Tapi bolehkah kami meminta bukti pendaftaran elektronik kubu KLB abal-abal?" jelas Andi Arief.

Sementara itu, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia telah memberi waktu tujuh hari atau satu minggu bagi kubu kongres luar biasa (KLB) Partai Demokrat untuk melengkapi dokumen hasil pertemuan di Deli Serdang. 

BACA JUGA: Mendadak Amien Rais Beber Fakta Mengejutkan Jokowi, Bikin Kaget

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya