Akar Rumput Masih Setia dengan Megawati

Akar Rumput Masih Setia dengan Megawati - GenPI.co
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Foto: Antara

GenPI.co - Akar rumput PDIP tetap memilih Megawati Soekarnoputri sebagai ketua umum partai moncong putih. Salah satunya PDIP Sumatera Barat. 

Ketua DPD PDI Perjuangan Sumatera Barat (Sumbar) Alex Indra Lukman, mengatakan bahwa semua pengurus dan kader PDI Perjuangan se-Indonesia yang selalu meminta dan memilihnya untuk memimpin

BACA JUGA: Effendi Simbolon Sindir Gibran, Kebanyakan Makan Mecin

“Kalau ditanyakan pada saya, maka saya dan kawan-kawan seperjuangan di Sumatera Barat, tetap akan meminta Ibu Mega untuk jadi ketua umum dan mendoakan semoga Ibu senantiasa sehat,” ujar Alex di Padang, Minggu (28/3).

Menurut dia, selama memimpin partai Megawati selalu memegang teguh asas demokrasi, dan itu tercermin dalam proses konsolidasi partai lima tahunan yaitu kongres partai yang salah satu agendanya adalah pemilihan ketua umum .

“Jika ketua umumnya selalu terpilih orang yang sama, dalam hal ini Ibu Megawati Sukarnoputri, maka hal itu merupakan cerminan kehendak seluruh kader mulai dari desa hingga provinsi,” katanya.

Sejak tahun 2000, partai yang merupakan terusan dari PDI yang berubah nama menjadi PDI Perjuangan pada Kongres Bali 1998. 

Agenda konsolidasi partai lima tahunan berjalan sesuai yang telah dijadwalkan dan diawali di tingkat desa hingga berakhir di tingkat pusat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya