Pilpres 2024: Pengamat Nilai Puan Maharani Cocok Duet dengan AHY

Pilpres 2024: Pengamat Nilai Puan Maharani Cocok Duet dengan AHY - GenPI.co
AHY dan Puan Maharani (foto: Antara)

GenPI.co - Pengamat Komunikasi Politik Jamiluddin Ritonga menyebutkan, nama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dinilai cocok menjadi wakil dari Ketua DPR-RI Puan Maharani jika maju di pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

"AHY dan Puan sama-sama orang muda," ujar Jamiluddin Ritonga kepada GenPI.co, Senin (26/3/2021).

Hal tersebut dikarenakan Pilpres 2024, diyakininya akan didominasi pemilih orang muda. Selain itu, AHY juga dikenal cerdas dan elektabilitasnya cukup memadai. 

"Saat di TNI, AHY termasuk lulusan terbaik dengan gelar Adi Makayasa," sambungnya.

Sebelumnya, Jamiluddin menyebutkan peluang Puan menjadi capres sangat besar. Apalagi, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tampaknya sudah mempersiapkan Puan jauh-jauh hari. 

Puan diketahui sudah menjadi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) lima tahun, di era Pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla.

Sekarang Puan menjadi Ketua DPR-RI.

"Sayangnya, elektabilitasnya rendah. Saya belum atau tidak mendengar prestasi monumental saat Puan menjabat Menko PMK atau Ketua DPR," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya