
GenPI.co - Selebritas Nikita Mirzani membeberkan soal hubungan asmara terbarunya setelah putus dari John Hopkins.
Hal tersebut disampaikan Nikmir, sapaan akrabnya di YouTube Luna Maya pada 16 Oktober 2022.
Janda 3 anak itu mengaku belum memiliki pacar baru. Namun, ia tak menampik sedang melakukan pendekatan dengan seorang pria.
BACA JUGA: Disentil Nikita Mirzani, Najwa Shihab Malah Bilang Begini
“Kalau pacaran belum, kalau dekat ada,” kata Nikita Mirzani.
Nikita menjelaskan saat ini dirinya jauh lebih berhati-hati dalam memilih pasangan.
BACA JUGA: Dukung Polisi Penjarakan Baim Wong, Nikita Mirzani: Akhirnya Kena Juga!
“Sekarang aku nggak mau terlalu percaya sama laki-laki langsung,” imbuhnya.
Mantan istri Dipo Latief itu juga mengaku jauh lebih selektif dalam memilih sosok pria yang akan menjadi kekasihnya.
BACA JUGA: Baim Wong Bikin Prank KDRT, Nikita Mirzani: Duit Lu Kurang?
“Harus tahu dia pekerjaannya apa, keluarganya apa, dia ingin masa depannya gimana,” beber Nikita.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News