Raffi Ahmad Sebut Kondisi Mami Popon Menurun, Mohon Doanya

Raffi Ahmad Sebut Kondisi Mami Popon Menurun, Mohon Doanya - GenPI.co
Raffi Ahmad Sebut Kondisi Mami Popon Menurun, Mohon Doanya - Raffi Ahmad dan Mami Popon. Foto: Instagram @raffinagita1717

GenPI.co - Presenter Raffi Ahmad membebrkan kondisi kesehatan neneknya, Mami Popon yang sedang jatuh sakit.

Suami Nagita Slavina itu menjelaskan bahwa kondisi Mami Popon mengalami penurunan.

Ia pun memohon doa agar Mami Popon bisa segera sembuh dari penyakitnya.

BACA JUGA:  Raffi Ahmad Sebut Dirinya Ingin Numpang Hidup Sama Nagita Slavina

"Mohon doa yang terbaik untuk nenekku, Mami Popon," kata Raffi Ahmad melalui akun miliknya di Instagram, Selasa (27/12).

Raffi juga menyebut Mami Popon saat ini dirawat di rumahnya yang berlokasi di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

BACA JUGA:  Ungkap Sifat Asli Raffi Ahmad, Aldi Taher: Masyaallah

Ia pun membawa Nagita Slavina, Rafathar, Rayyanza untuk melihat kondisi ibunda Mama Amy tersebut.

"Selalu berdoa yang terbaik," imbuhnya.

BACA JUGA:  Pengakuan Raffi Ahmad Soal Ayu Ting Ting, Akhirnya Terbongkar!

Unggahan ayah 2 anak itu pun langsung menuai respons dari netizen dan rekan selebritas yang ikut mendoakan kesembuhan untuk Mami Popon.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya