Imlek 2024: Ernest Prakasa Pilih Kumpul Keluarga Daripada Jalan-Jalan

Imlek 2024: Ernest Prakasa Pilih Kumpul Keluarga Daripada Jalan-Jalan - GenPI.co
Sutradara Ernest Prakasa merayakan Imlek 2024 dengan cara yang sederhana bersama keluarganya. Foto: Vinny Shoffa Salma/Antara

GenPI.co - Sutradara Ernest Prakasa merayakan Imlek 2024 dengan cara yang sederhana bersama keluarganya.

Seperti masyarakat Tionghoa lainnya, sutradara film Agak Laen itu juga berkumpul bersama anggota keluarganya.

“Imlek-ku cuma ngumpul sama keluarga, makan-makan,” kata Ernest beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:  Penonton Rileks, Perjuangan Ernest Prakasa Garap Film JESEDEF Terbayar Lunas

Ernest Prakasa menjadikan Imlek 2024 sebagai momen melepaskan kerinduan kepada keluarganya.

Sebab, selama ini dirinya memang mempunyai jadwal yang sangat sibuk di industri hiburan tanah air.

BACA JUGA:  Ernest Prakasa Beradegan Mesra dengan Laura Basuki, Meira Malah Bilang Begini

Ernest Prakasa menjelaskan Imlek harus digunakan untuk berkumpul dengan keluarga dibandingkan berjalan-jalan ke luar kota.

Sutradara film Cinta Tak Seindah Drama Korea itu memaknai Imlek sebagai momen merekatkan hubungan dengan keluarganya.

BACA JUGA:  Total! Ernest Prakasa Rela Datangi Klinik Kecantikan Demi Film Terbaru

“Justru harus kumpul, sama papa-mama, sama sepupu-sepupu. Kumpul bareng,” kata Ernest.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka - JPNN.com

7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka

Ada beberapa manfaat biji pala yang tidak terduga dan ternyata baik untuk kesehatan tubuh dan salah satunya adalah tentu saja membantu pencernaan.