Kronologis Konflik Ayah Atta Halilintar Ambil Alih Aset Yayasan

Kronologis Konflik Ayah Atta Halilintar Ambil Alih Aset Yayasan - GenPI.co
Ayah YouTuber Atta Halilintar, Halilintar Anofial Asmid, terkena isu miring karena dikabarkan mengambil alih aset yayasannya. Foto: Instagram/attahalilintar

GenPI.co - Ayah YouTuber Atta Halilintar, Halilintar Anofial Asmid, terkena isu miring karena dikabarkan mengambil alih aset yayasannya.

Berdasarkan kabar yang beredar, nilai aset yang diambil alih Anofial mencapai Rp 26 miliar.

Anofial sendiri sudah digugat yayasan yang berlokasi di Riau karena diduga mengambil alih tanah yang dibeli secara kolektif.

BACA JUGA:  Atta Halilintar Benarkan Thariq Halilintar Ingin Menikah Muda

Kuasa hukum Halilintar Anofial Asmid, Lucky Omega Hasan, menjelaskan aset yang diperkarakan adalah milik kliennya.

Lucky menjelaskan Anofial sudah memberikan hak untuk menggunakan tanah selama bertahun-tahun.

BACA JUGA:  Beda Pilihan Calon Presiden dengan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Anang Anggap Demokrasi

Selain itu, Lucky menyebut kliennya tidak meminta ganti rugi selama aset digunakan untuk kepentingan sosial dan pendidikan.

"Bertahun-tahun Pak Halilintar digugat oleh oknum yayasan tersebut. Beliau tidak melawan tidak juga membalas, hanya mempertahankan hak atas tanah miliknya," kata Lucky, Senin (11/3).

BACA JUGA:  Usus Bermasalah Sampai Sakit Banget, Atta Halilintar Harus Operasi

Dia menjelaskan kliennya mempertahankan hak untuk menghindari oknum yayasan mengambil alih aset demi kepentingan pribadi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya