
GenPI.co - Artis cantik Beby Tsabina resmi dilamar pacarnya, Rizki Natakusumah, di rumahnya di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Minggu (21/4).
Acara lamaran tersebut hanya dihadiri keluarga dan saudara dekat kedua belah pihak.
Prosesi lamaran itu mengakhiri masa pacaran Beby Tsabina dan Rizki Natakusumah yang sudah berjalan satu tahun.
BACA JUGA: Di Ambang Cerai, Ria Ricis: Kebahagiaan Harus Dijemput
“21.04.24,” tulis wanita cantik itu di akun Instagram pribadinya.
Bridestory yang ditunjuk sebagai penata proses lamaran menyulap rumah Beby Tsabina dengan dekorasi menarik.
BACA JUGA: Efek Temani Anak Main di Luar Ruangan, Ria Ricis Risi Wajahnya Hitam
Lamaran disulap menyerupai taman romantis dengan rangkaian bunga-bunga segar yang didominasi rona pastel bernuansa merah muda dari karya Artsy Design.
Acara lamaran dimulai ketika rombongan keluarga Rizki Natakusumah tiba di rumah Beby Tsabina.
BACA JUGA: Ogah Serang Ria Ricis, Teuku Ryan Ngebet Rujuk
Keluarga Rizki membawa sembilan baki seserahan yang berisi perlengkapan pribadi, rangkaian perhiasan, dan makanan khas Pandeglang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News