Kronologis Parto Patrio Dibawa ke Rumah Sakit dan Dioperasi, Sempat Drop

Kronologis Parto Patrio Dibawa ke Rumah Sakit dan Dioperasi, Sempat Drop - GenPI.co
Pelawak Parto Patrio harus dilarikan ke rumah sakit karena mengidap penyakit batu ginjal. Foto: Romaida/JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co - Pelawak Parto Patrio harus dilarikan ke rumah sakit karena mengidap penyakit batu ginjal.

Tidak hanya dirawat, Parto Patrio juga harus menjalani operasi untuk menyembuhkan penyakitnya.

Komedian Eko Patrio menjelaskan Parto Patrio sudah pernah memeriksakan diri ke rumah sakit sebelum Lebaran 2024.

BACA JUGA:  Eko Patrio Sebut Parto Patrio Sakit Batu Ginjal, Semoga Lekas Sembuh

Saat itu, dokter di rumah sakit tersebut menyatakan bahwa Parto Patrio mengidap penyakit batu ginjal.

"Satu hari sebelum Lebaran, dia periksa ke rumah sakit dan hasilnya dia ada (masalah) batu ginjal," kata Eko Patrio di kawasan Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:  Parto Patrio Membaik setelah Operasi, Sudah Bisa Bercanda

Meskipun mengidap penyakit batu ginjal, Parto Patrio tidak langsung menjalani operasi.

Suami Diena Risty tersebut bahkan sempat berangkat ke Bali. Menurut Eko Patrio, Parto memang sudah berjanji mengajak keluarga berlibur ke sana.

BACA JUGA:  Pelawak Parto Patrio Harus Operasi, Mohon Doanya

Eko Patrio menjelaskan saat itu Parto Patrio memang sudah mendapatkan obat-obatan dari dokter.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya