Thariq Halilintar Segera Menikah dengan Aaliyah Massaid, Atta Halilintar Ogah Ikut Campur

Thariq Halilintar Segera Menikah dengan Aaliyah Massaid, Atta Halilintar Ogah Ikut Campur - GenPI.co
YouTuber Atta Halilintar merasa bahagia setelah adiknya, Thariq Halilintar, melamar artis cantik Aaliyah Massaid. Foto: Instagram/@thariqhalilintar

GenPI.co - YouTuber Atta Halilintar merasa bahagia setelah adiknya, Thariq Halilintar, melamar artis cantik Aaliyah Massaid.

"Aku senang,” ujar Atta Halilintar di kawasan Jakarta baru-baru ini.

Suami artis cantik Aurel Hermansyah itu pun mendukung keinginan Thariq Halilintar untuk menikah dengan Aaliyah Massaid.

BACA JUGA:  Segera Menikah dengan Aaliyah Massaid, Thariq Halilintar Minta Izin di Makam Adjie Massaid

“Namanya niat baik harus didukung," kata Atta Halilintar.

Atta Halilintar menilai Thariq Halilintar bukan pria yang gemar bermain-main soal hubungan.

BACA JUGA:  Aaliyah Massaid Dilamar Thariq Halilintar, Fuji Beri Selamat

Menurut Atta Halilintar, adiknya tersebut adalah pria yang serius ketika menjalin kisah cinta.

"Dia tiap ketemu perempuan, maunya nikah, bukan yang pacaran dahulu," jelas Atta Halilintar.

BACA JUGA:  Aaliyah Massaid Bahagia Dilamar Thariq Halilintar, Alhamdulillah

Meskipun demikian, Atta Halilintar mengaku belum mengetahui rencana pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya