Anak Naik Angkot ke Sekolah, Edward Akbar: Buat Daya Juang

Anak Naik Angkot ke Sekolah, Edward Akbar: Buat Daya Juang - GenPI.co
Aktor Edward Akbar buka suara tentang kabar anak-anaknya naik angkot untuk berangkat ke sekolah. Foto: Firda Junita/JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co - Aktor Edward Akbar buka suara tentang kabar anak-anaknya naik angkot untuk berangkat ke sekolah.

Suami artis cantik Kimberly Ryder itu tidak mempermasalahkan kebiasaan yang dilakukan anaknya.

“Enggak apa buat daya juang anak-anak di masa depan," ujar Edward Akbar di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (12/8).

BACA JUGA:  Diperiksa setelah Dilaporkan Kimberly Ryder, Edward Akbar: Mobil Harta Bersama

Edward Akbar juga berkaca dari kebiasaannya ketika bepergian dalam keseharian.

"Saya juga naik sepeda,” kata Edward Akbar.

BACA JUGA:  Gugat Cerai Suami, Kimberly Ryder Ogah Membebani Edward Akbar

Edward Akbar menepis anggapan dirinya mengajak Kimberly Ryder hidup dalam kesusahan.

Menurut Edward Akbar, wanita cantik itu sudah mengetahui kondisi sejak awal menikah.

BACA JUGA:  Kimberly Ryder Ulang Tahun, Edward Akbar Hanya Kirim Doa

"Bukan diajak susah. Dia sudah tahu dari awal, kok," ucap Edward Akbar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya