
GenPI.co - Georgina Rodriguez mencuri perhatian publik setelah tampil memukau saat mendampingi Cristiano Ronaldo di Globe Soccer Award di Dubai, Uni Emirat Arab, Minggu (27/12).
Kisah cinta antara pemain sepak bola Argentina dan model tersebut memang tak pernah luput dari sorotan publik.
BACA JUGA: Tampil Aduhai, Georgina Rodriguez Beri Pesan Menyentuh
Hal menarik lainnya yang banyak disorot adalah awal mula pertemuan Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez yang mirip kisah cinta dalam dongeng.
Georgina dan Ronaldo pertama kali bertemu pada tahun 2016.
Gina, sapaan Georgina Rodriguez, sangat menyukai pakaian sejumlah merek desainer yang harganya tak murah.
Agar bisa membeli pakaian kesukaannya, dia harus bekerja 7 hari seminggu sebagai asisten pelayan di toko Gucci di Kota Madrid, Spanyol.
Di toko itulah, Gina yang masih berusia 21 tahun bertemu Ronaldo dan langsung memikat hatinya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News