200 Penari Sambut Api Asian Games di Balai Kota

200 Penari Sambut Api Asian Games di Balai Kota - GenPI.co
Penari ini menyambut kedatangan Api Asian Games di Balai Kota.

Setelah diarak keliling Nusantara, api Asian Games 2018 pun memasuki Ibukota negara pada Rabu (15/8). Jakarta menjadi kota terakhir kirab obor Asian Games 2018.

Tibanya kirab obor Asian Games ke Balai Kota disambut meriah. Penyambutan  dibuka dengan Tari Kreasi Sirih Kuning dari Yayasan Belantara Budaya Indonesia.

"Ini ada 200 penari yang semuanya anak-anak. Mereka dilatih untuk menyambut obor Asian Games di Balai Kota. Ini juga satu yayasan saja," kata Netty  Herawati, selaku Plt. Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Di pelataran Balai Kota, 200 penari itu menari dengan tangkas. Jari jemari yang lentik dan pakaian yang berwarna-warni berhasil mencuri perhatian pengunjung yang memenuhi tempat itu.

Setelah keliling Bogor sehari sebelumnya, api abadi ini dijemput di Lippo Mall Kramat Jati, Jakarta Timur, pagi tadi. Dari situ, api diarak menuju Gedung Sasono Abdi Guna TMII, lalu ke Lapangan Terbuka Gedong.

Dari tempat itu, api Asian Games terus diarak menuju ke Halte Rawa Bambu Jaksel,  Kolong Flyover Jagakarsa, Pintu Utama Kebon Binatang Ragunan, Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Walikota Jakarta Selatan dan  Balai Kota DKI Jakarta.

Balai Kota DKI Jakarta merupakan rute terakhir kirab obor pada hari ini. Kegiatan tersebut akan dilanjutkan kembali pada esok hari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya